Pengaruh Pelayanan Perpustakaan Terhadap Persepsi Pemustaka Mengenai Citra Profesi Pustakawan Di Perpustakaan Nasional RI
Abstract
Penelitian ini dilaksanakan untuk mengetahui bagaimana pelayanan perpustakaan dan bagaimana persepsi pemustaka mengenai citra profesi pustakawan di Perpustakaan Nasional RI, serta seberapa besar pengaruh pelayanan perpustakaan terhadap persepsi pemustaka mengenai citra profesi pustakawan. Menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian eksplanatif dan mengambil jumlah peserta responden sebanyak 99 orang. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan teknik insidental, yaitu pengambilan sampel secara kebetulan. Data penelitian dikumpulkan menggunakan kuesioner disebarkan kepada pemustaka yang berkunjung langsung ke Pepustakaan Nasional RI. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelayanan di Perpustakaan Nasional RI masuk dalam kategori sangat baik dengan skor 3,67. Persepsi pemustaka mengenai citra profesi pustakawan di Perpustakaan Nasional RI juga dinilai sangat baik dengan skor 3,59. Berdasarkan hasil analisis data, pelayanan perpustakaan memiliki pengaruh terhadap persepsi pemustaka mengenai citra profesi pustakawan, dengan nilai R Square sebesar 0,445 atau 44,5%, sedangkan 55,5% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian. Dengan demikian, hipotesis yang diterima adalah H1 = pelayanan perpustakaan berpengaruh terhadap persepsi pemustaka mengenai citra profesi pustakawan di Perpustakaan Nasional RI.
Keywords
References
Ardianto, E., & Soemirat, S. (2007). Dasar-Dasar Public Relations. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Hermawan, R., & Zen, Z. (2006). Etika Kepustakawanan: Suatu Pendekatan Terhadap Kode Etik Pustakawan Indonesia. Jakarta: Sagung Seto.
Jefkins, F. (2004). Public Relation. Jakarta: Erlangga.
Kemdikbud. (2021, Juli 26). KBBI Daring. Diakses pada 26 Juli 2021 pukul 6.54, dari https://kbbi.kemdikbud.go.id/entri/kesan
Parasuraman, A., Zeithaml, V. A., & Berry, L. L. (1988). Servqual: A Multiple-Item Scale For Measuring Consumer Perc. Journal of Retailing, 64(1), 12.
Rahayu, L. (2014). Layanan Perpustakaan. Jakarta: Universitas Terbuka.
Rahmat, J. (2007). Psikologi Komunikasi (Revisi). Bandung: Remaja Rosdakarya.
Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2007 Tentang Perpustakaan, Pub. L. No. 43 (2007).
Sugiyono. (2015). Metode Penelitian Kuantitatif. Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Suharman. (2005). Psikologi Kognitif. Surabaya: Srikandi.
Sutojo, S. (2004). Membangun Citra Perusahaan. Jakarta: Damar Mulia Pustaka.
Toha, M. (2003). Perilaku Organisasi Konsep Dasar dan Aplikasinya. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
Waidi. (2006). Pemahaman dan Teori Persepsi. Bandung: Remaja Karya.
DOI: 10.15408/lims.v1i1.26175
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2022 Salsabila Hasnadhia, Nuryudi Nuryudi
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.