Pesan Dakwah Akun Instagram @tehjasmineunpad Dalam Meningkatkan Daya Tarik Bagi Followers

Wulan Nuryati, Muhammad N. Abdurrazaq

Abstract


Instagram is one of the media used for da’wah. In da'wah there are several elements, including the material or message in the form of aqidah, shari'ah and akhlaq. One of the da'wah accounts that uses instagram is @tehjasmineunpad. This research examines the message of da'wah on the account in increasing the attractiveness of followers. The focus of the research is the da’wah messages contained and the most dominant da’wah messages seen from the interest of followers. This study aims to find out what messages are contained and what messages are the most dominant seen from the interest of followers. This research method uses a qualitative method with observation sheet technique for three juries and in-depth interviews with followers. The sample of this research was 87 posts which were calculated based on the Slovin formula with purposive sampling technique. The results showed that the messages contained in the post were aqidah, shari'ah and akhlaq, with the dominance of the most da'wah messages being akhlaq. The message of da'wah that is in accordance with the interest of followers of @tehjasmineunpad in the results of the interview is also akhlaq. So, the results of this study explain the compatibility between the dominant da'wah messages posted with followers' interest in  messages.

Keywords: Da'wah  message, attractiveness, followers, content.

 

Abstrak

Instagram merupakan salah satu media yang dimanfaatkan untuk berdakwah. Di dalam dakwah terdapat beberapa unsur, diantaranya materi (pesan) dakwah yang berupa aqidah, syari’ah dan akhlak. Salah satu akun dakwah yang memanfaatkan instagram tersebut adalah @tehjasmineunpad. Jurnal ini mengkaji pesan dakwah pada akun @tehjasmineunpad dalam meningkatkan daya tarik bagi followers. Fokus penelitian ini yaitu pesan dakwah yang terkandung pada akun tersebut dan pesan dakwah yang paling dominan dilihat dari ketertarikan followers. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pesan apa saja yang terkandung pada akun instagram @tehjasmineunpad dan pesan apa yang paling dominan dilihat dari ketertarikan followers akun tersebut. Metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik lembar observasi untuk juri dan wawancara secara mendalam kepada followers akun @tehjasmineunpad. Sampel penelitian ini berjumlah 87 postingan yang dihitung berdasarkan rumus slovin dengan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukan bahwa pesan yang terkandung pada postingan akun instagram @tehjasmineunpad adalah aqidah, syari’ah dan akhlak, dengan dominasi pesan dakwah terbanyak adalah akhlak. Adapun pesan dakwah yang sesuai dengan ketertarikan followers akun instagram @tehjasmineunpad pada hasil wawancara adalah akhlak juga. Jadi, hasil penelitian ini menerangkan adanya kesesuaian antara pesan dakwah dominan yang diposting akun instagram @tehjasmineunpad dengan ketertarikan followers terhadap pesan akhlak.

Kata Kunci: Pesan dakwah; daya tarik;  followers; konten


Full Text:

PDF

References


Azis, M. A. (2004). Ilmu Dakwah. Jakarta: Kencana.

Enjang, AS, (2009), Dasar-Dasar Ilmu Dakwah, Bandung : Widya pajajaran.

Febri Nurrahmi, P. F. (2020). Efektifitas Dakwah Melalui Instagram. Journal of Communication,1.

Kamaluddin. (2016). Pesan Dakwah. Kajian ilmu-Ilmu Keislaman , 13.

Kartika, A. W. (2019). Studi Korelasi Antara Kualitas Konten, Daya Tarik dan Terapan Tayangan Video Blog pada Akun Beauty Blogger Abel Cantika di Youtube dengan SPerilaku Imitasi Siswi di SMK Negeri 4 Surakarta. Komunikasi Massa, 8.

Kotler, K. L, (2012), Manajemen Pemasaran. Jakarta: Salemba empat.

Nasrullah , R. (2016). Media Sosial. Bandung: Simbioasa Rekatama Media.

Sugiyono. (2021). Meteode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.




DOI: https://doi.org/10.15408/sjsbs.v7i12.28254 Abstract - 0 PDF - 0

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.