Strategi Public Relations PT KAI dalam Membangun Citra Positif Melalui Media Sosial
DOI:
https://doi.org/10.15408/relations.v2i2.46757Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi public relations PT Kereta Api Indonesia (Persero) dalam membangun citra positif melalui media sosial. Di tengah era digital, citra BUMN tidak hanya bergantung pada kinerja, tetapi juga pada transparansi dan pelayanan publik yang responsif. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus, di mana data dikumpulkan melalui dokumentasi konten media sosial resmi PT KAI, seperti Instagram, TikTok, dan website perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PT KAI berhasil mengoptimalkan media sosial sebagai sarana interaksi dua arah, yang ditandai dengan tingginya jumlah pengikut dan tingkat keterlibatan publik yang signifikan. Strategi yang diterapkan mencakup konten berbasis cerita (storytelling), promosi layanan, dan manajemen isu yang responsif. Penerapan Cyber Public Relations ini menunjukkan bahwa PT KAI mampu membangun citra yang modern, responsif, dan berorientasi pada kepuasan pelanggan, sejalan dengan teori citra (Kasali), reputasi (Riel & Fombrun), dan branding (Kapferer). Simpulan dari penelitian ini adalah bahwa Cyber PR tidak hanya berfungsi sebagai alat informasi, melainkan sebagai strategi branding integratif yang efektif dalam memperkuat reputasi BUMN.
Kata Kunci: Public Relations, Media Sosial, Citra Perusahaan, BUMN.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Relations: Journal of Media Studies and Public Relations

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.