Author Guidelines
Judul Naskah Publikasi
(Center, Segoe UI 14)
[Maksimum 12 kata dalam bahasa Indonesia ataupun Bahasa Inggris. Judul dibuat ringkas dan menggambarkan isi tulisan]
                                                                       Â
Penulis1, Penulis2, Penulis3
[Tuliskan nama lengkap penulis tanpa gelar, instansi penulis, dan alamat e-mail penulis]
1,2Afiliasi/Instansi; alamat instansi/afiliasi, kontak email : xxx@xxx.xx
(Center, Segoe UI 10 pasi 1)
Abstract. Abstracts are written in Indonesian and English with Segoe UI font 11 point, 1 spacing. Abstract should be clear, descriptive, and should provide a brief overview of the problem studied. There are two types of abstract. One is structured and the other is not. Both should be no more than 200 words. Original research articles commonly have a structure as follows : background, purpose, sample, methods, results, and conclusion. Unstructured abstracts should be given in one paragraph and outline the purpose of the paper, results obtained, and conclusions.
Keywords: (in italics, alfabetic) 3-5 words
Abstrak. Abstrak ditulis dalam Bahasa Indonesia dan Inggris dengan huruf palatino ukuran 11, spasi 1. Abstrak harus jelas, deskriptif dan harus memberikan gambaran singkat masalah yang diteliti. Terdapat 2 jenis abstrak yaitu terstruktur dan tidak terstruktur. Abstrak ditulis tidak lebih dari 200 kata. Artikel jenis penelitian umumnya ditulis secara terstruktur meliputi latar belakang, tujuan, sampel penelitian, metode, hasil, dan kesimpulan. Abstrak tidak terstruktur ditulis dalam satu paragraph dan jelaskan tujuan penulisan, hasil, dan kesimpulan.
Kata kunci: (dicetak miring, ditulis secara alfabetis) 3-5 kata
[Abstrak ditulis justify/rata kanan-kiri, Segoe UI 9, spasi 1)
Â
PENDAHULUAN (Heading 1)
Uraikan dibagian pendahuluan dengan latat belakang permasalahan, tujuan, dan manfaat penelitian, dan kajian teori secara singkat dan diakhiri dengan pernyataan apa yang akan diteliti (rumusan masalah).
 [Justify/rata kanan-kiri, Segoe UI 10, spasi 1,5)
METODE (Heading 1)
Metode meliputi desain, populasi, sampel, sumber data, teknik/instrumen pengumpul data, dan analisis data. Penelitian yang melibatkan subjek manusia dan hewan harus lolos uji etik penelitian.Hindari definisi-definisi yang dikutip dari buku dalam paparan di bagian metode.
[Justify/rata kanan-kiri, Segoe UI 10, spasi 1,5]
HASIL (Heading 1)
Hasil penelitian terdiri dari statistika deskriptif dan hasil uji hipotesis selanjutnya dianalisis secara kritis. Hasil adalah temuan penelitian yang disajikan tanpa pendapat. Tabel disusun sedemikian rupa sehingga mudah dipahami.
[Justify/rata kanan-kiri, Segoe UI 10, spasi 1,5]
PEMBAHASAN (Heading 1)
Pembahasan menguraikan hasil penelitian dikaitkan dengan teori dan penelitia sebelumnya, dan dianalisis secara kritis sehingga tergambarkan adanya perbedaan dengan temuan penelitian sebelumnya sehingga terlihat kontribusi penelitian terhadap perkembangan ilmu. Pembahasan diutamakan juga menjelaskan aspek ke-Islaman dari temuan penelitian.
[Justify/rata kanan-kiri, Segoe UI 10, spasi 1,5]
KESIMPULAN DAN SARAN (Heading 1)
Kesimpulan dan Saran menjawab masalah, tidak melampaui kapasitas temuan. Saran mengacu pada tujuan dan kesimpulan berbentuk narasi, logis, dan tepat guna.
[Justify/rata kanan-kiri, Segoe UI 10, spasi 1,5]
UCAPAN TERIMA KASIH (Heading 1)
Ucapan terima kasih diberikan kepada pihak-pihak yang terlibat dalam penelitian.
[Justify/rata kanan-kiri, Segoe UI 10, spasi 1,5]
DAFTAR PUSTAKA (Heading 1)
Penulisan sitasi dan daftar pustaka menggunakan manajemen referensi Mendeley. Rujukan sesuai aturan APA (American Psychology Association), urut sesuai dengan pemunculan dalam keseluruhan teks, dibatasi 25 rujukan dan 80% berupa artikel jurnal terkini (10 tahun terakhir). Daftar pustaka ditulis dengan susunan sebagai berikut: nama penulis, judul artikel, sumber publikasi/nama jurnal (penulisan nama jurnal mengikuti Index Medicus, jika belum masuk index medicus nama jurnal ditulis lengkap), tahun publikasi, nomor volume, nomor issue, nomor halaman. Rujukan penulisan referensi APA dapat dilihat di website:
https://www.mendeley.com/guides/apa-citation-guide/
[Justify/rata kanan-kiri, Segoe UI 8 , spasi 1]
Contoh:
DAFTAR PUSTAKA (Heading 1)
Mitchell, J.A., Thomson, M., & Coyne, R.P. (2017). A guide to citation. London, England: My Publisher
Jones, A.F & Wang, L. (2011). Spectacular creatures: The Amazon rainforest (2nd ed.). San Jose, Costa Rica: My Publisher
Williams, S.T. (Ed.). (2015). Referencing: A guide to citation rules (3rd ed.). New York, NY: My Publisher
Troy, B.N. (2015). APA citation rules. In S.T, Williams (Ed.). A guide to citation rules (2nd ed., pp. 50-95). New York, NY: Publishers.
Mitchell, J.A., Thomson, M., & Coyne, R.P. (2017). A guide to citation. Retrieved from https://www.mendeley.com/reference-management/reference-manager
Mitchell, J.A. (2017). Citation: Why is it so important. Mendeley Journal, 67(2), 81-95
Millais, J.E. (1851-1852). Ophelia [painting]. Retrieved from www.tate.org.uk/art/artworks/millais-ophelia-n01506
Â
KETENTUAN PENULISAN LAINNYA
- 1.  Sitasi
Penulisan sitasi dan daftar pustaka menggunakan manajemen referensi Mendeley. Sitasi masing-masing tabel sesuai dengan nomornya di dalam teks. Upayakan semua tabel dan gambar yang dituliskan dalam naskah harus disesuaikan dengan urutan 1 kolom agar reviewer dan pembaca dalam mencermati makna gambar.
- 2.  Penyusunan Tabel
Tabel disusun dengan jenis tabel terbuka seperti contoh berikut:
Tabel 3. Kadar Serum Kalsium Responden
Kategori | Kadar Serum Kalsium | Frekuensi (n) | Persentase (%) |
Kalsium rendah | <8,5 mg/dL | 6 | 10 |
Kalsium normal | 8,5 – 10 mg/dL | 54 | 90 |
Total | Â | 60 | 100 |
Â
- 3.   Maksimal Penulisan
Naskah maksimal 20 halaman A4.