Konstruksi Isu Kontra Kebijakan Pemerintah Selama Pandemi Covid-19 di Indonesia Pada Komik Setrip Mice Cartoon: Jurnalisme Satire di Media Dalam Jaringan

Indah Fadhilla, Almufarid Almufarid

Abstract


Selama pandemi Covid-19, pemerintah mengeluarkan beberapa kebijakan seperti penerapan protokol kesehatan, pembatasan kegiatan masyarakat, dan aturan wajib vaksin. Akun instagram Mice Cartoon ikut merespons kebijakan yang dikeluarkan pemerintah Indonesia selama pandemi melalui komik setrip yang dibagikan dalam rentang waktu Januari sampai Agustus 2021. Sebagai produk sastra dan produk jurnalistik, komik setrip akan dianalisis menggunakan teori Semiotika Peirce yang menyoroti representamen (ikon, indeks, dan simbol), objek, interpretasi, dan makna. Bahasa dan gambar yang ditampilkan Mice Cartoon memberikan kesan sindiran atau satire atas kebijakan yang dibuat pemerintah selama pandemi di Indonesia. Sebagai salah satu media dalam jaringan yang sering memakai tanda pagar “politik santun dalam kartun”, Mice Cartoon memberikan gambaran mengenai respons dari masyarakat terhadap kebijakan pemerintah. Temuan dari penelitian ini adalah respons masyarakat yang kontra terhadap kebijakan pemerintah selama pandemi di Indonesia. Sebagai salah satu media komunikasi, jurnalisme satire dalam komik setrip Mice Cartoon ingin menyampaikan kritik bahwa kebijakan yang dibuat pemerintah Indonesia selama pandemi perlu dikaji ulang agar tepat sasaran.


Keywords


Kebijakan Pemerintah; Pandemi Covid-19; Jurnalisme Satire; Komik Setrip;

References


Bonnef, M. (1998). Komik Indonesia. Jakarta: Perpustakaan Populer Gramedia.

Gitiyarko, Vincentius. (2021). PSBB Hingga PPKM, Kebijakan Pemerintah Menekan Laju Penularan Covid-19. Diakses pada 22 September 2021 dari https://kompaspedia.kompas.id/baca/paparan-topik/psbb-hingga-ppkm-kebijakan-pemerintah-menekan-laju-penularan-covid-19.

Kamus Besar Bahasa Indonesia. (2016). Diakses pada 22 September 2021 dari https://kbbi.kemdikbud.go.id/entri/

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. (2020). Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Coronavirus Disease (Covid-19) Revisi ke-5. Jakarta: Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit.

Kompas.com. (2010). Benny-Mice. Diakses pada 21 September 2021 dari https://amp.kompas.com/surabaya/read/2010/03/07/04163822/benny-mice?amp=1&page=2

LeBoeuf, Megan. (2007). The Power of Ridicule: An Analisis of Satire. University of Rhode Island.

Lubis, Imansyah. (2009). Komik Fotokopian Indonesia 1998-2001. Bandung: Perpustakaan ITB.

Makarim, Fadhli Rizal. (2021). Mengenal Protokol Kesehatan 5M untuk Cegah Covid-19. Diakses pada 21 September 2021 dari https://www.halodoc.com/artikel/mengenal-protokol-kesehatan-5m-untuk-cegah-covid-19.

Nurgiyantoro, Burhan. (2010). Sastra Anak Pengantar Pemahaman Dunia Anak. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

Riana, Friski. (2021). Setahun Pandemi Covid-19, Ini Aneka Kebijakan Pemerintah dan Kritiknya. Diakses pada 18 September 2021 dari https://nasional.tempo.co/read/1437725/setahun-pandemi-covid-19-ini-aneka-kebijakan-pemerintah-dan-kritiknya/

Satuan Tugas Penanganan Covid-19. (2020). Yuk Cek Fakta Seputar Mitos Vaksin. Diakses pada 22 September 2021 dari https://covid19.go.id/p/berita/yuk-cek-fakta-seputar-mitos-vaksin.

Sobur, Alex. (2013). Aplikasi Semiotika Komunikasi. Bandung: Remaja Rosdarkarya.

Soedarso, Nick. (2015). Komik: Karya Sastra Bergambar. Jurnal Humaniora 6(4), hal. 496—506.

Tarigan, Hendry Guntur. (2009). Pengajaran Gaya Bahasa. Bandung: Angkasa.

Yulianti, Nani dan Bintan Humeira. (2019). Konstruksi Isu Politik melalui Jurnalisme Satire di Media Online: Analisis Pemberitaan Isu #2019GantiPresiden di Mojok.co. Jurnal Studi Jurnalistik 1(1), hal 14—24.

Yuniarto, Topan. (2020). Program Vaksinasi Covid-19: Tahapan, Distribusi, dan Afikasi. Diakses pada 22 September 2021 dari https://kompaspedia.kompas.id/baca/paparan-topik/program-vaksinasi-covid-19-tahapan-distribusi-dan-efikasi


Full Text: PDF

DOI: 10.15408/jsj.v3i2.22986

Refbacks

  • There are currently no refbacks.