KAJIAN PENYEDIAAN AIR BERSIH ALTERNATIF MELALUI PEMANENAN AIR HUJAN DI KAWASAN INDUSTRI CITATAH

Eka Adhitya Kurniawan, Rully Nurhasan Ramadani, Indra Karna Wijaksana

Abstract


Kebutuhan akan air pada era adaptasi kebiasaan baru setelah pandemic covid 19 semakin bertambah. Hal ini meningkatkan permasalahan kelangkaan air yang menjadi tantangan khususnya bagi masyarakat di daerah karst. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan desain pemanenan air hujan yang paling optimal untuk memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat. Pemanenan air hujan adalah strategi dalam rangka memberikan solusi alternatif pada daerah yang menghadapi tantangan terkait pemenuhan air bersih. Kebutuhan air per orang per hari adalah 7L mengacu pada ketentuan dari World Health Organization (WHO). Data yang digunakan adalah data harian curah hujan satelit Tropical Rainfall Measuring Mission (TRMM) periode Januari 2003 hingga Desember 2019. Pemilihan data satelit didasarkan pada pertimbangan kontinuitas data dan telah dikorelasikan dengan nilai curah hujan pengamatan dari pos hujan Stasiun Geofisika Bandung. Metode yang digunakan untuk analisis volume tampungan air hujan optimal merupakan modifikasi dari sistem operasi waduk. Hasil analisis menunjukkan bahwa sistem pemanenan air hujan pada daerah penelitian dapat digunakan sebagai alternatif sumber air bersih dengan indeks keandalan 80%. Desain tampungan yang paling optimal untuk diusulkan yaitu model 2 buah tampungan dengan kapasitas masing-masing sebesar 20 m3.


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.15408/jipl.v3i1.31844 Abstract - 0 PDF - 0

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Eka Adhitya Kurniawan, Rully Nurhasan Ramadani, Indra Karna Wijaksana

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Publisher Mining Engineering Department, Faculty Science and Technology, Syarif Hidayatullah Jakarta State Islamic University,
 
Jl. Ir. H. Juanda No. 95, Ciputat, Jakarta 15412, Indonesia, Telp. 021-7492855, Fax. 021-7493351, website: http://journal.uinjkt.ac.id/index.php/jipl, e-mail: jipl.journal@uinjkt.ac.id 
 
Â