PENGEMBANGAN BAHAN AJAR TRANSFORMASI GEOMETRI BERBANTUAN GEOGEBRA UNTUK MEMFASILITASI KEMAMPUAN VISUALISASI

Gusni Satriawati, Muhammad Ridwan, Dedek Kustiawati

Abstract


Tujuan Penelitian ini adalah: (1) Menghasilkan modul berbantuan Geogrebra dalam mamfasilitasi kemampuan visual peserta didik pada materi transformasi geometri, (2) Mengetahui tingkat kelayakan pada modul yang telah dikembangkan, (3) Mengetahui kemampuan visual peserta didik setelah menggunakan modul yang telah dikembangkan. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development dengan model pengembangan ADDIE yang merupakan singkatan dari Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluations. Produk yang dikembangkan berupa modul transformasi geometri berbantuan Geogebra kelas XI SMA/MA/SMK/MAK. Subjek uji coba dalam penelitian ini meliputi validator ahli yang terdiri atas 3 dosen pendidikan matematika UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan 3 guru Matematika MAN 16 Jakarta, serta subjek uji coba terbatas yang terdiri atas 35 peserta didik kelas XII IPA MAN 16 Jakarta. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar validasi ahli dan lembar angket respon peserta didik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa bahan ajar yang dikembangkan memperoleh nilai V Aiken dari validator ahli sebesar 0,89 dengan kriteria sangat layak dan memperoleh respon baik dari peserta didik dengan nilai v aiken sebesar 0,80. Sedangkan untuk kemampuan visualisasi peserta didik memperoleh nilai rata-rata 78,80 di atas nilai KKM yang ditetapkan oleh sekolah yaitu 77. Dengan demikian, Modul Transformasi Geometri Berbantuan Geogebra Kelas XI SMA/MA/SMK/MAK dapat memfasilitasi kemampuan visualisasi peserta didik


Keywords


ADDIE, Geogebra, Kemampuan Visualisasi, Modul, Transformasi Geometri

Full Text: PDF

DOI: 10.15408/ajme.v4i2.28853

Refbacks

  • There are currently no refbacks.