Penggunaan Media Sosial YouTube sebagai Sarana Dakwah di Kalangan Mahasiswa Prodi KPI Angkatan 2020-2021

Nurfitriani M. Siregar, Juni Wati Sri Rizki, Ahmad Alwi

Abstract


Adanya fenomena juru dakwah yang berdakwah melalui media sosial YouTube, memberikan jalan penulis untuk melakukan penelitian ini pada mahasiswa Komunikasi dan Penyiaran Islam angkatan 2020-2021 Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi Universitas Islam Negeri Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan. Ada dua Tujuan dari penelitian ini, yang pertama untuk mengetahui bagaimana penggunaan media sosial YouTube sebagai sarana dakwah, yang kedua untuk mengetahui apa saja motif penggunaan media sosial YouTube sebagai saran dakwah. Jenis penelitian ini kualitatif deskriptif menggambarkan fenomena atau kenyataan yang ada, dan memperhatikan kualitas, karakteristik dan keterkaitan antar kegiatan. Kajian teori yang digunakan adalah Uses and Gratifications Theory yaitu teori yang memperhatikan apa yang dilakukan khalayak terhadap media yang digunakan, kemudian pada penelitian ini, penulis menggunakan desain penelitian fenomenologi. Hasil penelitian ini menunjukkan mahasiswa KPI angkatan 2020-2021 sudah menggunakan YouTube sebagai sarana dakwah dengan mengunggah beberapa konten dakwah di YouTube Channel masing-masing, namun sebagian besar konten dakwah tersebut merupakan kebutuhan tugas kuliah yang apabila tugas tersebut terpenuhi, konten dakwah yang sudah ada tidak dilanjutkan. Kemudian motif yang mendasari penggunaan YouTube dalam berdakwah yaitu motif kebutuhan mahasiswa, motif jumlah penonton dan subscriber, dan motif hiburan.


Keywords


media sosial, sarana dakwah, mahasiswa, youtube

Full Text:

PDF

References


Abd. Hadi, Asrori, Rusman. (2021). Penelitian Kualitatif; Studi Fenomenologi, Case Study, Grounded Theory, Etnografi, Biografi. Purwokerto: Pena Persada.

Aisyah, N., & Rofiah, S. (2022). Dakwah Modern Pada Era Konvergensi Media: Studi Kasus Youtube Pondok Pesantren Nurul Jadid. Dakwatuna: Jurnal Dakwah dan Komunikasi Islam, 8(2), 110. https://doi.org/10.54471/dakwatuna.v8i2.1632

Alex Sobur. (2017) Komunikasi Narative Paradigma. Analisis dan Aplikasi. Bandung: Kencana.

Digital 2023—We Are Social Indonesia.html.

Fadly Usman. (2016). “Efektivitas Penggunaan Media Online sebagai Sarana Dakwah”. Al-Tsiqoh, Jurnal Ekonomi dan Dakwah Islam. 1(1).

Karunia H, H., Ashri, N., & Irwansyah, I. (2021). Fenomena Penggunaan Media Sosial: Studi Pada Teori Uses and Gratification. Jurnal Teknologi Dan Sistem Informasi Bisnis, 3(1), 92–104. https://doi.org/10.47233/jteksis.v3i1.187

Kriyantono, R, (2009). Telknik Praktis Riselt Komulnikasi, Jakarta: Kelncana Prelnada Groulp.

Safitri, F. Z., & Ahmad, M. R. S. (2021). Dampak Dakwah di Media Sosial Studi pada Perilaku Keagamaan Mahasiswa Komunitas Al-Furqon Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Makassar. 1(3).




DOI: https://doi.org/10.15408/interaksi.v4i2.37882 Abstract - 0 PDF - 0

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.