STRATEGI KOMUNIKASI DAKWAH MODERAT DI ERA NEW MEDIA (Studi Kasus Alumni International Muhammadiyah Boarding School Miftahul Ulum Pekajangan-Pekalongan)

Agung Setyo Budi, Tantan Hermansah, Muhammad Fanshoby

Abstract


Dakwah di era globalisasi yang terus berubah memberikan ruang bagi seluruh elemen masyarakat untuk berdakwah secara efektif dan inovatif, termasuk generasi muda lulusan pesantren yang menjadi poros dakwah milenial di media baru.

Penelitian ini menujukan hasil strategi, metode serta tolok ukur dari proses dakwah di era globalisasi. Komunikasi dakwah yang dibangun secara sistem cenderung positif tapi relasi antar sesama pendakwah dengan mad’u cenderung terjadi lemah secara intensitas hal ini disebabkan kultur dari mad’u yang jauh dari pantauan dan memiliki lingkungan yang bebas. Sumber daya potensial yang dimobilisasi adalah dakwah melalui organisasi, dakwah melalui pengajian dan daurah, sebagai tempat dakwah dan kaderisasi, dakwah melalui media internet, dakwah melalui penyiaran. Semuanya dibingkai dalam gagasan Islam moderat atau berkemajuan untuk menjalankan ajaran Islam sesuai dengan apa yang dibawa Rasulullah SAW. yaitu kembali kepada Al-Qur’an dan Sunnah sesuai dengan pemahaman Islam berkemajuan.

Komunikasi dakwah memiliki peran vital sebagai penentu akan kebutuhan penyampaian pesan agama yang efektif dan efsien di era new media. Beberapa strategi komunikasi di atas, adalah sebagian sumbangsih cara yang dilakukan oleh pendakwah untuk menyajikan pesan dakwah yang komprehensif. Maka dari berbagai pola yang telah dirumuskan di atas sehingga dapat diambil berbagai masukan dan kontribusi wawasan ilmu kepada para pendakwah yang sedang dalam memberikan materi dakwah kepada umat Muslim juga sebagai amal ibadah kedepan sehingga ilmu dakwah tersebut tidaklah kaku dan buntu yang pada akhinya dapat merugikan ke generasi ke depan. metode dakwah pun harus selalu bersifat dinamis, konstruktif dan efekti sehingga dakwah semakin meluas dan berkembang secara pesat.

Full Text:

PDF

References


Amin, Munir Samsul. 2013. Ilmu Dakwah. Jakarta: Amzah.

An-Nabity dan Bahri F. 2008. Meneliti Jalan Dakwah: Bekal Perjuangan Para Da’i Sinar Grafika.

Arbi, Armawati. 2003. Dakwah dan Komunikasi. UIN Jakarta Press.

Bakti, Andi Faisal. 2000. Islam and Nation Formation: from Communitarian to Organizational Communications. Jakarta: Logos.

Databooks.katadata.co.id. 2023. Berapa Pengguna Media Sosial Indonesia. Diakses pada 04 Februari 2023. https://berapa-pengguna-media-sosial-indonesia.

Effendy, Uchjana Onong. 2013. Ilmu Komunikasi Teori dan Praktek. Bandung: PT Remaja Roesdakarya.

Fakhruroji, Moch, 2017, Dakwah Di Era Media Baru: Teori dan Aktivisme Dakwah Di Internet, Bandung: Simbiosa Rekatama Media.

Gaiba, Sindu. 1995. Pesantren Sebagai Wadah Komunikasi. Jakarta: Rineka Cipta.

Habibi, Muhammad. 2018. Optimalisasi Dakwah Melalui Media Sosial Era Milenial. Al-Hikmah 12 (1) https:doi.org/10.24260/al-hikmah v 12il. 1085

Ilaihi, Wahyu. 2010. Komunikasi Dakwah. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Jauch, Lawrence R.Wiliam F. Gluek. 2008. Manajemen Strategi dan Kebijakan Perusahaan. Jakarta: Erlangga.

Liliweri, Alo. 2011. Komunikasi serba ada serba makna. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Nabila, M. 2019. Survei APJII: Pengguna Internet di Indonesia Capai 171,17 Juta Sepanjang 2018. Daily Social.Id. Los Angeles, Sage Publication.

Potter, J. 2019. Media Literacy. Edisi 9. Los Angeles. Sage Publication.

Purnomo, Hari Setiawan. dan Zulkieflimansyah. 2009. Manajemen Strategi Sebuah Konsep Pengantar. Jakarta: Lembaga Penerbitan Fakultas Ekonomi UI, 2009.

Sasono, Adi. dkk. 1998. Solusi Islam ata sproblematika ummat, ekonomi, pendidikan dan dakwah. Jakarta: GemaInsani Press.

Sumadi, E. 2016. Dakwah dan Media Sosial: Menebar Kebaikan Tanpa Diskriminasi At-Tabsyir: Jurnal Komunikasi Penyiaran Islam. 4(1).

Zaenuddin, A. 2017. Mengapa Para Da’i Bisa Amat Populer di Media Sosial? Tirto.co.id. https://mengapa-para-da’i-bisa-amat-populer-di-media-sosial.




DOI: https://doi.org/10.15408/interaksi.v3i1.32839 Abstract - 0 PDF - 0

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.