STRATEGI KOMUNIKASI DAKWAH PADA KOMUNITAS BIKERS DALAM MEMBENTUK CITRA POSITIF (BIKERS DAKWAH)

Wahidin Saputra, Eka Sugiarti, Keke Widya Utami

Abstract


Banyaknya citra negatif yang disematkan masyarakat kepada komunitas motor. Maka peneliti ingin menunjukkan jika dengan komunikasi yang baik, dari komunitas kepada masyarakat, dapat membuat citra tersebut berubah terutama dari bikers mualaf yang sebelumnya beragama non Islam. Rumusan masalah yang diangkat dalam penelitian ini adalah terkait perumusan strategi komunikasi dakwah pada komunitas Bikers dalam membentuk citra positif(Bikers Dakwah). implementasi strategi komunikasi dakwah pada komunitas Bikers dalam membentuk citra positif(Bikers Dakwah). Evaluasi strategi komunikasi dakwah pada komunitas Bikers dalam membentuk citra positif(Bikers Dakwah). Serta, faktor pendukung dan penghambat strategi komunikasi dakwah pada komunitas Bikers dalam membentuk citra positif(Bikers Dakwah). Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan metode penelitian berupa analisis deskriptif. Teori yang digunakan dalam pembahasan ini adalah teori strategi Fred R David dan teori citra yang dikemukakan oleh Frank Jefkins. Hasil pengamatan dalam penelitian ini menjelaskan bahwa melakukan strategi komunikasi pembentukan citra yang positif di masyarakat, pengurus Bikers Dakwah meyiapkan perencanaan untuk anggota agar menjadi kegiatan yang positif, tidak hanya kumpul-kumpul tidak jelas, dan semacamnya. Maka diubahlah untuk kumpul-kumpul yang positif, seperti shalat berjamaah, ngaji bareng dan semacamnya. Implementasi adanya komunikasi dari komunitas dan masyarakat, Bikers Dakwah berharap bisa menghapus stigma buruk jika komunitas motor itu identik dengan balapan, melanggar rambu lalu lintas, bersikap anarkis, dan sebagainya. Evaluasi citra berhasil ketika masyarakat mengetahui program atau kegiatan yang dilakukan Bikers Dakwah selain touring dengan mengetahui kegiatan lain di dalam komunitas seperti mengaji bersama dapat membantuk citra positif di mata masyarakat.

Keywords


Strategi, Komunikasi, Bikers, dan Citra

Full Text:

PDF

References


Adli, Ridho Falah. (2016). Strategi Komunikasi Majelis Ulama Indonesia Dalam Mensosialisasikan Fatwa Sesat Ormas Gafatar. Skripsi. Jurusan Komunikasi Dan Penyiaran Islam. Fakultas Ilmu Dakwah Dan Ilmu Komunikasi. Universitas Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.

Cangara, Hafied. (2017). Perencanaan dan Strategi Komunikasi. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

David, Fred R. (2011). Manajemen Strategis: Konsep Buku 1. Jakarta: Salemba Empat.

Effendy, Onong Uchjana. (2017). Ilmu Komunikasi Teori dan Praktek Bandung: Remaja Rosdakarya.Cetakan ke 28

Firmansyah, Yudi Dan Femi Oktaviani. (2018). Strategi Komunikasi Komunitas Pungklung Dalam Membangun Citra Positif Di Masyarakat. Jurnal Signal Unswagati Cirebon. Vol 6. No 2. 274-292.

Gunawan, Indra. (2010). Strategi Komunikasi Majelis Ulama Indonesia Dalam Mensosialisasikan Fatwa Haram Korupsi Kepada Umat Islam Indonesia. Skripsi. Jurusan Komunikasi Dan Penyiaran Islam. Fakultas Ilmu Dakwah Dan Ilmu Komunikasi. Universitas Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.

Kusnadi, Farhaniah Nurfadila. (2018). Strategi Public Relation PT Pos Indonesia (Persero) Dalam Membangun Citra Perusahaan. Skripsi. Jurusan Komunikasi Dan Penyiaran Islam. Fakultas Ilmu Dakwah Dan Ilmu Komunikasi. Universitas Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.

Marros. (2022). Design Penelitian Manajemen Strategik. Jakarta: Rajawali Press

Murtopo, Ali. Strategi Kebudayaan. Jakarta : Centre for Strategic and International Studies- CSIS

Oliver, Sandra. (2007). Strategi Public Relations. Jakarta: Penerbit Erlangga.

Samanjaya, Rizky Fauziah. (2016). Strategi Komunikasi Klub Motor Vespa “Move Surabaya” Dalam Pembentukan Citra Di Masyarakat (Studi Deskriptif Kualitatif Tentang Strategi Komunikasi Komunitas Klub Motor Vespa “Move Surabaya” Dalam Pembentukan Citra Di Masyarakat). Skripsi. Jurusan Ilmu Komunikasi. Almamater Wartawan Surabaya.

Saputra, Wahidin,(2011) Pengantar Ilmu Dakwah, Jakarta: PT.Raja Grafindo Persada.

------------------- dan Rulli Nasrullah,(2011). Public Relations 2.0 Teori dan Praktek PR di Era Cyber. Jakarta: Gramata Publishing

Soemirat, Soleh & Elvinaro Ardianto. (2007). Dasar-dasar Public Relations. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Stephanie, K.Marrus. (2002). Desain Penelitian Manajemen Strategik. Jakarta: Rajawali Press.

Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: CV.Alfabeta.

Vol.1.

Sukmadinata, Nana Syaodih. (2017). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Suranto, Arif. (2020). Strategi Komunikasi Komunitas Punk Hijrah Dalam Berhijrah Pada Anggotanya (Studi Pada Komunitas Punk Hijrah Di Bandar Lampung). Skripsi. Jurusan Komunikasi Dan Penyiaran Islam. Fakultas Dakwah Dan Ilmu Komunikasi. Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung.

Wulandari, Asri. (2012). Strategi Komunikasi Komunitas Klub Motor Dalam Pembentukan Citra (Studi Deskriptif Kualitatif Tentang Strategi Komunikasi Komunitas Klub Motor Dalam Pembentukan Citra). Skripsi. Jurusan Ilmu Komunikasi. Fakultas Komunikasi Informatika. Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Zulfahmi. Ahmad Hilman. (2019). Metode Dakwah Alfie Alfandy Di Kalangan Pemuda Dalam Komunitas Bikers Dakwah Melalui Pendekatan Komunikasi Persuasif. Skripsi. Jurusan Komunikasi Dan Penyiaran Islam. Fakultas Ilmu Dakwah Dan Ilmu Komunikasi. Universitas Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.

Badai, Thoudy (3039, 34 December), “In Picture:Komunitas Bikers Sambil Berdakwah Ini Genap Satu Tahun”, dalam Republika.Co.Id, diakses dari: Https://Www.Google.Com/Amp/S/M.Republika.Co.Id/Amp/q2ifk1314

Maston (3039, 39 December), “Sejarah Singkat Bikers Dakwah, Berdakwah Sambil Motoran”, dalam Bikers Note: All About Bikers, diakses dari: Https://Www.Bikersnote.Co.Id/Sejarah-Singkat-Bikers-Dakwah-Berdakwah- Sambil-Motoran/

Weekend (2033, 36 May), “Alfie Alfandy: Berbagi Hidayah Lewat Hobi Biker” dalam Media Indonesia, diakses dari: Https://M.Mediaindonesia.Com/Weekend/405165/Alfie- Alfandy-Berbagi-Hidayah-Lewat-Hobi-Biker




DOI: https://doi.org/10.15408/interaksi.v3i1.31452 Abstract - 0 PDF - 0

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.