Perilaku Penelusuran Informasi Mahasiswa UIN Jakarta Dalam Menyelesaikan Tugas Akhir Selama Pandemi Covid-19

Nuryaman Nuryaman, Amrullah Hasbana

Abstract


Penelitian ini bertujuan menginvestigasi perilaku penelusuran informasi mahasiswa dalam menyelesaikan tugas akhir selama Pandemi Covid-19. Peneliti menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif dalam mencapai tujuan penelitian. Sampel diambil dari populasi yang memenuhi kriteria sedang atau telah menyusun tugas akhir dan diperoleh 100 responden. Analisis data menggunakan statistik deskriptif untuk menggambarkan kondisi perilaku penelusuran mahasiswa secara keseluruhan dan pada setiap prosesnya sesuai Big 6 Model. Hasil dan pembahasan menunjukkan bahwa perilaku penelusuran informasi mahasiswa dalam menyelesaikan tugas akhir dianggap sudah baik dengan total skor 4.788, berkategori baik. Hasil ini didukung pula oleh masing-masing tahapan penelusuran yang dominan berkategori baik (rentang skor 680-840), yaitu task definition (852) information seeking strategies (815), location and access (788), use of information (799), synthesis (780) dan evaluation (754). Kondisi ini menunjukkan bahwa mahasiswa akhir memiliki persepsi baik terhadap keterampilan menelusur informasi selama Pandemi Covid-19 dengan skor tertinggi pada tahap task definition dan skor terendah evaluation. Sebagai rekomendasi, mahasiswa dan pemangku kepentingan dapat meningkatkan keterampilan mengevaluasi hasil penelusuran dan penelitian dapat ditindaklanjuti dengan perluasan jumlah sampel dan pengumpulan data melalui wawancara.

Keywords


perilaku penelusuran informasi; mahasiswa akhir; tugas akhir; Pandemi Covid-19

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.15408/almaktabah.v21i1.30769 Abstract - 0 PDF - 0

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Indexed by:

Â