STRATEGI PENGENDALIAN IMPOR HORTIKULTURA

Iskandar Andi Nuhung

Abstract


Selama ini konsumsi  hortikultura masyarakat Indonesia relatif masih rendah jika dibandinggan negara Asean lainnya apalagi jika dibanding dengan negara maju seperti AS,Eropa dan Jepang. Sehingga dengan kenaikan pendapatan masyarakat mereka meningkatkan konsumsi produk hortikultura (dalam teori ekonomi disebut marginal propensity to consume =MPC masyarakat meningkat). Komoditi hortikultura buah dan sayuran yang memiliki elastisitas permintaan  cukup tinggi, mengisyaratkan bahwa semakin tinggi tingkat pendapatan seseorang maka permintaan akan barang tersebut akan semakin naik pula. Oleh karena itu adalah suatu hal yang normal dan  alami jika terjadi impor hortikultura ketika laju pertumbuhan permintaan lebih besar dari laju pertumbuhan suply dari produksi dalam negeri.  Indonesia sebagai negara tropis dan agraris, meskipun memiliki potensi sumber daya alam dan kekayaan genetik yang besar, namun tetap saja harus mengimpor produk pertanian tertentu termasuk produk hortikultura untuk memenuhi kebutuhan permintaan dalam negeri. Dalam era globalisasi saat ini, perdagangan barang dan jasa termasuk produk hortikultura, dihadapkan pada tantangan untuk menghadapi persaingan yang semakin ketat. Bagi negara berkembang seperti Indonesia yang memiliki potensi sumber daya alam yang besar untuk pengembangan hortikultura,dituntut untuk membangun dan mengembangkan strategi untuk mengendalikan impor produk-produk hortikultura, untuk memberi ruang gerak yang leluasa bagi produk dalam negeri untuk menjadi pemain utama di pasar domestik, baik karena pertimbangan ekonomi, sosial, dan kemandirian bangsa. Strategi promosi dan proteksi yang disederhanakan menjadi lima upaya pengendalian impor hortikultura perlu dirumuskan aplikasi dan operasionalisasinya, yang dipedomani oleh semua pihak di pusat dan daerah. Melalui strategi tersebut diharapkan produk hortikultura nasional dapat menjadi tuan dirumah sendiri, karena memiliki kemampuan bersaing yang tinggi.


Keywords


hortikultura; impor; produksi; tarif

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.15408/aj.v7i2.5177 Abstract - 0 PDF - 0

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Indexed by:

CrossRefCrossRefCrossRef

CrossRefCrossRefCrossRef

ISSN:1979-0058

AGRIBUSINESS JOURNAL CONTACT

Dr., Ir. Elpawati, M.P.

+62813-8466-6693
Chief Editor Agribusiness Journal
Department of Agribusiness Faculty Sains and Technology
State Islamic University Syarif Hidayatullah Jakarta, Banten, Indonesia
Jl. Ir.H. Juanda No. 95 Ciputat Tangerang 15412
Tel : +62 877 8030 2523 (WhatsUp Text Only)
Email: agribusiness.journal@uinjkt.ac.id

 

 

View My Stats